AYIE ARZHA EXPLOSION PEACE

Jumat, 01 Februari 2013

Sangatta Bhayangkara Off Road 2013


SANGATTA – Warga Kutai Timur (Kutim) nantinya kembali disuguhkan gelaran off road terkemuka skala nasional. Rencananya komunitas penyuka mobil dobel gardan di Kutim akan menggelar Sangatta Bhayangkara Off Road 2013 pada 4-5 Mei mendatang.

Dikatakan Ketua Panitia Budi Muin, gelaran tersebut merupakan wujud penempatan bahwa penyuka mobil dobel gardan masih banyak di Indonesia khususnya Kalimantan Timur (Kaltim). Atas dasar itulah, komunitas off road di Kutim bekerja sama dengan KONI dan Polres Kutim bakal menggebrak panggung dunia otomotif.

“Lingkupnya nanti terbuka untuk umum, kami akan undang pecinta mobil off road se-Indonesia,  khususnya Kalimantan. Sebab, undangan kami sebar melalui internet juga,” kata Budi.

Menurut dia, nantinya jenis gelaran yang dipertandingkan meliputi extreme, non win, dan double cabin. “Ada tiga jenis yang dilombakan,” ucapnya. Kutim sendiri, jelas dia, pernah menggelar acara serupa pada 2002 setingkat kejurnas. “Target peserta ratusan karena ini perorangan,” tuturnya.

Terkait lokasi, ucap dia, tim Sangatta sudah menentukan bahwa area Bukit Pelangi dirasa cocok dengan memakan dua hari pelaksanaan.

Sementara itu, Sekjen KONI Kutim Rudi Hartono menambahkan, sangat mendukung acara yang nantinya melibatkan banyak komunitas. Selaku pendukung acara, KONI yakin gelaran acara bakal sukses dari gelaran sebelumnya.

Sama halnya dengan olahraga lain, off road ikut bertujuan saling temu kangen antar-pemilik mobil roda besar. “Masuk ke dalam pengembangan olahraga. Ini memacu prestasi. Tumbuhkan semangat dalam berkompetisi,” paparnya.

Hadiah yang ditawarkan berkisar ratusan juta rupiah. “Kami juga tampilkan kejuaraan sesi foto. Silakan penghobi foto memotret kejuaraan ini, sebab pemenangnya dapat hadiah menarik. Dikumpulkan lalu kami umumkan,” ucapnya.

Sumber : Kaltimpost

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Explosion:
Thanks To Join